Sumsel.co – Sebuah ambulans milik RSUD Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin, terlibat kecelakaan di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Palembang–Betung KM 23, tepatnya di sekitar Pos Laka Musi Pait, Kecamatan Talang Kelapa, pada Jumat (16/5/2025) sekitar pukul 18.58 WIB.
Saat kejadian, ambulans tersebut sedang dalam perjalanan membawa pasien rujukan menuju Rumah Sakit Muhammad Hoesin (RSMH) Palembang. Kendaraan dengan nomor polisi BG 9796 BZ itu bertabrakan dengan truk fuso di jalur padat kendaraan.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Muba, dr Azmi Dariusmanysah, membenarkan peristiwa tersebut dan menyampaikan bahwa ambulans sedang mengantar pasien yang membutuhkan penanganan lebih lanjut di Palembang.
“Ambulans kami sedang dalam perjalanan membawa pasien yang harus segera dirujuk ke Palembang. Namun, di tengah perjalanan, terjadi kecelakaan yang menyebabkan sopir ambulans mengalami kecelakaan setelah bertabrakan dengan truk," ungkapnya, Sabtu (17/5/2025).
Akibat insiden tersebut, sang sopir mengalami patah pada kedua kakinya. Sementara itu, pasien yang berada dalam ambulans segera dievakuasi dan dialihkan ke ambulans RSUD Banyuasin untuk melanjutkan perjalanan ke RSMH Palembang.
"Sopir ambulans yang mengalami luka serius kini juga sedang dalam proses rujukan ke rumah sakit yang sama untuk mendapatkan penanganan medis," ungkapnya.
Tim dari Dinas Kesehatan Muba juga telah diturunkan untuk memastikan kondisi sopir dan pasien pasca insiden.
"Saat ini terpantau keduanya selamat dan dalam penanganan," ujarnya.
Plt Direktur RSUD Bayung Lencir, Ns. Andrian, S.Kep., MM, turut memberikan keterangan terkait kondisi korban.
“Untuk korban kecelakaan sopir ambulans Ridho sudah dalam penanganan medis,” jelasnya.
Ia menyebutkan, sopir mengalami patah kaki dan telah menjalani operasi pada pukul 02.30 WIB dini hari. Pasien rujukan bernama Ruben hanya mengalami luka ringan berupa lecet di bahu, sedangkan seorang perawat mengalami luka di bagian dagu dan telah mendapat beberapa jahitan.