Sumsel.co - Wakil Gubernur Sumatera Selatan, Cik Ujang, hadir dalam Wisuda Daerah Universitas Terbuka (UT) Palembang Periode II Tahun 2025 yang digelar di Hotel Santika Premier Palembang, Rabu (24/9/2025).
Suasana wisuda berlangsung penuh khidmat dengan antusiasme tinggi dari para peserta dan keluarga.
Dalam sambutannya, Cik Ujang menekankan pentingnya kesiapan lulusan UT dalam menghadapi dinamika era digital dan global. Ia menyebut persaingan kerja saat ini tidak lagi sederhana, melainkan menuntut setiap individu mampu berinovasi, cepat beradaptasi, serta menguasai keterampilan yang sesuai kebutuhan zaman.
“Era digitalisasi, globalisasi, dan persaingan dunia kerja menuntut kita untuk terus berinovasi, beradaptasi, dan mengembangkan keterampilan,” ujar Cik Ujang. Ia juga mengingatkan bahwa integritas serta pengamalan ilmu secara bertanggung jawab merupakan bekal penting bagi para lulusan untuk memberi kontribusi nyata dalam pembangunan daerah maupun bangsa.
Apresiasi turut disampaikan Kepala Sekolah Pascasarjana Universitas Terbuka, Prof. Dr. Maman Rumanta. Ia menyebut keberhasilan para wisudawan adalah buah dari ketekunan, kemandirian, dan pengorbanan selama menempuh pendidikan jarak jauh yang dikenal penuh tantangan.
“Meraih gelar sarjana di UT tidaklah mudah, perlu kemandirian, ketekunan, dan penuh pengorbanan,” kata Maman. Menurutnya, pencapaian ini mencerminkan semangat para mahasiswa UT yang teguh menempuh pendidikan hingga meraih keberhasilan.